Monday, 16 August 2021

Hari ini

 Kalau pada akhirnya harus seperti ini

Seharusnya dari awal kita tidak perlu bertemu

Kamu tidak perlu membalas pesanku

Tidak perlu harus mengantarku pulang


Seharusnya kamu diam saja mengabaikanku

Dengan begitu, aku tidak mungkin merasakan ini

Kalau saja dari awal aku tidak melihatmu

Memperhatikanmu, menyukaimu diam-diam

Mungkin sekarang hidupku tidak rumit


Sesak sekali rasanya, tapi aku selalu menikmatinya

Berulang kali ku tulis bahwa aku siap

Untuk jatuh dan bangun menyukaimu

Aku tidak bisa menolak takdir harus bertemu dengan siapa


Ini sudah rencana dari-Nya, aku menerimanya

Meski harus tertatih-tatih membangun hati yang rapuh

Menyembuhkan setiap luka sendirian

Harus terus kuat dan sabar menghadapimu


Aku menulis ini bukan untuk menyesal mengenalmu

Justru aku bersyukur, merasa hebat menghadapi ini

Tenang saja, tidak pernah sedikitpun rasa sayangku kepadamu berkurang

Aku masih akan tetap berdiri disini meski dengan kaki yang berdarah-darah


Aku belum atau bahkan tidak akan berhenti

Seberapapun sakitnya, aku yakin semua akan baik-baik saja

Selama kau tidak menkhianatiku

Aku akan terus disini

ig: novilst_. Powered by Blogger.

Social Media

About

Novi Lestari

Menulis adalah hobi yang ku tuangkan akan cerita-cerita yang belum usai